Jombang, Karyadini.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jombang menggelar rapat paripurna penutupan reses tahun 2023 yang dipimpin langsung ketua DPRD Kabupaten Jombang, bertempat di gedung DPRD Kabupaten Jombang.
Ketua DPRD Kabupaten Jombang Mas’ud zuremi menyampaikan, Masa reses merupakan masa dimana para Anggota Dewan bekerja di luar gedung DPR, menjumpai konstituen di daerah pemilihannya (Dapil) masing-masing. Pelaksanaan tugas Anggota Dewan di dapil dalam rangka menjaring, menampung aspirasi konstituen serta melaksanakan fungsi pengawasan.
“Ada 50 anggota telah melaksanakan penutupan reses, artinya memang untuk akhir tahun 2023 kegiatan memang sangat penuh,” tutur Ketua DPRD Jombang Mas’ud Zuremi saat diwawancarai. Senin (27/11/24)
Kegiatan penutup reses berasal dari lembaga eksekutif maupun lembaga legislatif yang biasanya terselesaikan satu hari atau dua hari, tetapi dapat diselesaikan dalam satu hari dengan kapasitas memang diperkenankan dalam perundang – undangan.
“Jika kegiatan harus terselesaikan dalam kurun waktu satu hari memang harus membutuhkan dan menambah banyak kehadiran dari seluruh pesertanya,” ungkapnya.
Sementara, reses telah ditutup dan akan dilanjutkan lagi tahun 2024 kerana sudah menginjak akhir tahun dan di tahun 2023 sudah termasuk rese yang ke tiga.
Menurut Mas’ud, pada saat masuk tahun 2024 sudah termasuk kedalam anggaran baru yang kemudian akan dibahas oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama eksekutif. Pungkasnya (vir, nes)