Jombang, karyadini.com – SMA Negeri 1 Jombang gelad Purnawiyata angkatan ke 44 sekaligus perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) dengan mengusung tema “Glorious Exploration to Welcome the Future According to Your Dreams” diikuti sebnayak 238 siswa kelas XII.
Siswa sebanyak 238 telah dinyatakan lulus 100% dan ucapan selamat diberikan kepada 50 siswa yang telah diterima melalui SNBT ( Seleksi Nasional Berdasarkan Tes). Hal ini disampaikan Kepala SMA Negeri 1 Jombang Diah Ayu Endrianingsih saat sambutan di halaman SMA Negeri 1 Jombang. Rabu (08/05/24)
Ia berpesan kepada seluruh siswa karena tugas guru SMA Negeri 1 Jombang telah selesai maka dari itu silahkann mencari jati dir kalian, selanjutnya berdiri dikaki sendiri, kejar impian kalian. Setelah 10 tahun kalian berhasil, kembalilah ke almamater dengan keberhasilan kalian semua.
“Saya ucapkan terimakasih kepada wali murid yang telah mempercayakan putra putrinya ke SMA Negeri 1 Jombang. Tugas kita sudah selesai maka hari ini kita pasrahkan kembali kepada panjenengan semua. Selanjutnya menjadi tugas panjenengan dan anak-anak untuk meraih impian,, ucapnya.
Selain itu, bagi bagi siswa siswi yang telah mengikuti test SNBT pasa hari Selasa (07/05/2024), semoga diterima semuanya. Dan bagi yang belum beruntung, jangan pernah berkecil hati.
“Bagi yang belum beruntung, jalan untuk meraih impian dan tujuan kesuksesan masih banyak, jenjang selanjutnya tidak hanya pendidikan saja. Saya ingin kalian tetap berkarya sesuai basic kalian. Sehat dan sukses selalu buat anak-anak ku semuanya,” pesan Dyah.
Salah satu siswi SMA Negeri 1 Jombang yang mengikuti purnawiyata Agnesya saat diwawancarai menyampaikan, terimakasih kepada guru dan sivitas SMAN I Jombang yang telah membimbing dan memberi bekal ilmu.
“Saya sampaikan terimakasih kepada bapak ibu guru dan semua sivitas SMAN I Jombang yang telah memberi ilmu kepada saya sehingga saya bisa diwisuda dan saya akan melanjutkan sekolah ke jenjang selanjutnya,” pungkasnya. (vir)